Waspadai Ancaman Siber! Ini 5 Cara Menjaga Data Pribadi Saat Akses Internet

Waspadai Ancaman Siber! Ini 5 Cara Menjaga Data Pribadi Saat Akses Internet


Waspadai Ancaman Siber! Ini 5 Cara Menjaga Data Pribadi Saat Akses Internet

Mojokerto, IHC NMU Group – Di era digital yang serba cepat seperti sekarang, data pribadi menjadi aset penting yang sangat rentan dicuri atau disalahgunakan. Tak hanya pelaku kejahatan dunia maya yang semakin canggih, namun juga kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan data pribadi turut memperbesar risiko kebocoran.

Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan kesadaran keamanan digital, PT Nusantara Medika Utama (NMU) melalui kampanye Information Security Awareness 2025 membagikan 5 langkah preventif yang dapat dilakukan masyarakat saat mengakses internet:

  1. Waspadai Tautan Mencurigakan
     Jangan sembarangan membuka tautan dari email, SMS, atau pesan instan yang tidak jelas sumbernya. Bisa jadi, itu adalah phising atau malware yang mengancam keamanan data Anda.

  2. Gunakan Kata Sandi yang Kuat & Rutin Diganti
     Buat kata sandi dengan kombinasi huruf besar, kecil, angka, dan simbol. Aktifkan fitur autentikasi dua faktor (2FA) untuk keamanan ganda, beserta lakukan pergantian password secara berkala.

  3. Instal Software Resmi & Update Berkala
     Hindari menggunakan aplikasi bajakan. Pastikan Anda hanya mengunduh software dari sumber resmi dan selalu memperbaikinya agar terhindar dari celah keamanan.

  4. Hindari Koneksi Internet Publik yang Tidak Aman
     Koneksi Wifi publik berisiko tinggi terhadap penyadapan. Jika terpaksa, gunakan VPN untuk mengenkripsi koneksi internet Anda.

  5. Jaga Kerahasiaan Data Pribadi
     Jangan memberikan informasi penting seperti alamat, nomor identitas, atau data keuangan kepada sembarang orang atau platform yang tidak terpercaya.
Apa Saja yang Termasuk Data Pribadi?
Data pribadi tidak hanya terbatas pada nama dan alamat email saja. Beberapa informasi berikut juga wajib dijaga kerahasiaannya:

✅ Nama Lengkap
✅ Data Lokasi
✅ Riwayat Kesehatan
✅ Data Keuangan Pribadi
✅ Alamat Email
✅ Alamat IP
✅ Nomor Identitas
✅ Tempat & Tanggal Lahir

Mari tingkatkan kesadaran bersama. Jangan biarkan data pribadi kita menjadi target kejahatan siber!
Save & share info ini, supaya lebih banyak yang tahu dan bisa #innovateunitygostronger! (Sumber: IT NMU, 2025 | Edited by NMU 2025)

🛡️ Information Security Awareness 2025 – IT NMU
 🌐 www.nmu.co.id
 📱 Instagram: @ihc.nmugroup