Dokumentasi CSR



Bantuan Peningkatan Kesehatan

IHC RS Gatoel Adakan Penyuluhan Kandungan Gizi bagi Pelaku UMKM Bersama Rumah BUMN

IHC RS Gatoel bersama Rumah BUMN mengadakan penyuluhan kandungan gizi bagi 30 pelaku UMKM di Kabupaten dan Kota Mojokerto, Rabu (27/11). Kegiatan ini merupakan bagian dari program TJSL PT Nusantara Medika Utama dalam pilar kesehatan untuk meningkatkan pemahaman UMKM terkait standar gizi, keamanan bahan baku, dan produksi pangan sehat.

Melalui kolaborasi ini, IHC RS Gatoel, Rumah BUMN, dan NMU berharap dapat mendorong peningkatan kapasitas UMKM, memperkuat daya saing produk lokal, serta memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan kesehatan masyarakat Mojokerto. Program ini menjadi wujud komitmen NMU dalam mendukung keberlanjutan dan kesejahteraan masyarakat sesuai semangat

#InnovateUnityGoStronger #TJSL #tanggungjawabsosialdanlingkungan

Bantuan Peningkatan Kesehatan

Sebagai bagian dari komitmen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), Rumah Sakit Gatoel Mojokerto, yang merupakan jejaring PT Nusantara Medika Utama (IHC Group), menyalurkan dukungan sarana UKS (Usaha Kesehatan Sekolah) kepada SD Mambaul Ihsan, Mojokerto.

Melalui kegiatan ini, PT NMU berupaya mendukung peningkatan kualitas fasilitas kesehatan di lingkungan pendidikan, serta menanamkan pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat sejak usia dini.
Langkah kecil ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi siswa dan tenaga pendidik, menuju terciptanya Generasi Hebat, Masa Depan Sehat. 🌿✨

#TJSL #CSR #IHC #PTNMU #RSGatoel #KesehatanSekolah #Mojokerto 

Bantuan sosial kemasyarakatan dalam rangka pengentasan kemiskinan

Dalam rangka implementasi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Nusantara Medika Utama (NMU) berkolaborasi dengan BSI Maslahat menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Zakat & Infaq bagi seluruh Perwira NMU.

Melalui kajian bertema “Cahaya Keberkahan Rezeki dari Sedekah Subuh & Zakat”, kegiatan ini menjadi langkah nyata NMU dalam menumbuhkan kesadaran berbagi serta memperkuat nilai-nilai spiritual di lingkungan perusahaan.

Kolaborasi ini sejalan dengan komitmen NMU untuk menghadirkan kebermanfaatan yang lebih luas bagi masyarakat melalui program TJSL yang berkelanjutan.

Sinergi yang tidak hanya memperkuat spiritualitas, tetapi juga menebar keberkahan bagi sesama.

#InnovateUnityGoStronger

Bantuan Peningkatan Kesehatan

PT Nusantara Medika Utama Berperan Aktif Dalam Penanganan Stunting

Sebagai wujud komitmen terhadap peningkatan derajat kesehatan masyarakat, PT Nusantara Medika Utama (NMU) melaksanakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertema “Penanganan Stunting” di Kelurahan Kranggan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, pada 20 Juni 2024.

Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan NMU terhadap program pemerintah dalam percepatan penurunan stunting melalui pemberian edukasi gizi, pemeriksaan kesehatan anak, serta penyaluran paket dukungan gizi bagi masyarakat penerima manfaat.

Inisiatif ini menjadi bukti nyata kepedulian NMU dalam menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.

✨ Bersama, kita wujudkan masa depan anak Indonesia yang lebih sehat dan kuat!
#InnovateUnityGoStronger #CSR #NusantaraMedikaUtama #IHC #DanantaraIndonesia #StuntingAwareness

Bantuan sosial kemasyarakatan dalam rangka pengentasan kemiskinan

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-12 PT Nusantara Medika Utama (NMU), kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “Khitanan Massal” telah sukses dilaksanakan pada 26 Januari 2025.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial perusahaan terhadap masyarakat sekitar, khususnya dalam bidang kesehatan. Melalui program “NMU Peduli” dan “Gatoel Peduli”, puluhan anak dari berbagai wilayah ikut serta dalam khitanan massal yang diselenggarakan dengan penuh semangat kebersamaan dan kepedulian.

Selain memberikan layanan khitan gratis, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi antara perusahaan, unit layanan rumah sakit PT NMU, dan masyarakat. Dengan semangat #InnovateUnityGoStronger, PT Nusantara Medika Utama terus berkomitmen menghadirkan manfaat bagi masyarakat luas melalui berbagai kegiatan sosial yang berkelanjutan.
 
#NMUPeduli #GatoelPeduli #HUTNMUKe12 #CSR #KhitananMassal #IHC #DanantaraIndonesia #InnovateUnityGoStronger #NMUCOID 

Bantuan Pendidikan/Pelatihan

PT Nusantara Medika Utama melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) melaksanakan kegiatan CSR Edu NMU dengan memberikan dukungan berupa Pojok Literasi Digital di SMPN 9 Kota Mojokerto.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan literasi digital di kalangan pelajar, serta menjadi bagian dari komitmen PT NMU dalam mendukung pendidikan dan pengembangan generasi muda di lingkungan sekitar.

Semoga kontribusi kecil ini dapat memberikan manfaat besar bagi siswa-siswi dan menjadi inspirasi dalam membangun budaya literasi digital yang positif.

#CSR #EduNMU #LiterasiDigital #NMUPeduli #BUMNuntukIndonesia #IHC #NusantaraMedikaUtama #AKHLAK