Kamis (14/1/2021) pukul 14.45 WITA terjadi gempa berkuatan dengan magnitudo 5,9 di Mamuju & Majene Sulawesi Barat, PT Nusantara Medika Utama sebagai bagian dari Holding RS BUMN mengirim tim medis siaga bencana sejumlah 6 orang yang terdiri dari dokter dan tim medis.

Pelepasan Tim Siaga Bencana PT NMU

Tim Medis Siaga Bencana berangkat ke Mamuju pada tanggal 19 Januari 2020, dengan koordinasi dan sinergi dengan Garuda dan Citilink tim medis dan logistik obat-obatan sejumlah 13 box mendarat dengan selamat di Mamuju.

Selama di Mamuju Tim Medis Siaga Bencana PT NMU berkolaborasi dengan Tim Medis PT Pertamina Bina Medika-IHC, dan bergabung dengan posko CSR Pertamedika. Selain itu Tim Medis Siaga Bencana PT NMU juga berkolaborasi dengan Dinkes Provinsi Sulawesi Barat dan Yonkes TNI AU.

Selain Tim Medis Siaga Bencana, PT Nusantara Medika Utama juga menyalurkan bantuan berupa pakaian layak pakai yang dukumpulkan dari seluruh pekerja PT Nusantara Medika Utama dan dikirimkan melalui Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Bencana Gempa Mamuju & Majene

Leave a Reply